Tngkatkan Ekspor Indonesia, Salah 1 Produsen Indonesia Ekspor Hand Sprayer ke Fillipina Sebanyak 4 Kontainer

Jakarta - Sebagai upaya untuk mendorong kinerja ekspor Indonesia, salah satu produsen alat dan mesin pertanian (Alsintan) dalam negeri, PT Golden Agin Nusa mengekspor produk hand sprayer ke Filipina.

Anggota dari Asosiasi Perusahaan Alat dan Mesin Pertanian Indonesia (Alsintani) tersebut melepas ekspor hand sprayer ke Filipina sebanyak 4 kontainer (40 feet).

Melihat langkah ini, Ketua Alsintani Mindo Sianipar mengapresiasi apa yang dilakukan oleh PT Golden Agin Nusa. Mindo menilai ini sebagai upaya bagus dari perusahaan dalam negeri untuk menambah angka ekspor.

"Bangga PT Golden Agin Nusa telah berhasil melakukan ekspor hand sprayer ke negara Filipina, artinya PT Golden Agin Nusa tidak hanya eksis di dalam negeri, bahkan eksis sampai ke luar negeri,"ucap Mindo, dalam keterangan tertulis di Jakarta, Kamis (2/12/2021).

Apa yang disampaikan oleh Mindo juga diamini oleh Kepala P2S Perindustrian dan Kasubdit Industri Mesin Perkakas dan Alat Mesin Pertanian (Kementerian Perindustrian).

"Kami sangat apresiasi kepada PT. Golden Agin Nusa yang mampu ekspor komoditi alat dan mesin pertanian khususnya produk hand sprayer ke negara Filipina,"kata Kepala P2S Perindustrian Sofar Halomon Sirait.

Tuan Rumah di Negeri Sendiri

Tak hanya dalam urusan ekspor, Kementerian Perindustrian (Kemenperin) juga akan mendukung produk-produk dalam negeri yang layak dan telah memenuhi regulasi untuk menjadi tuan rumah di tempatnya sendiri.

"Kami menegaskan mendukung produk dalam negeri agar bisa dipilih untuk kebutuhan dalam negeri karena ketetapan baru dari pemerintah jika barang sudah SNI dan TKDN sudah diatas 40 persen maka produk tersebut wajib dipilih oleh Pemerintah untuk kegiatan pengadaan yang selanjutnya bisa dirasakan manfaatnya oleh seluruh rakyat Indonesia,"tambahnya.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

GIMNI Dukung Kebijakan Pemerintah Berlakukan Minyak Goreng Satu Harga

Survei Konsumen Oleh BI Jika Kondisi Ekonomi Makin Membaik

Menkeu: Carzy Rich Akan Dikenakan Tarif PPH OP Bagi Penghasilan di Atas Rp 5 milliar Setahun